Tutorial olahraga modern, tutorial sepak bola, tutorial bola basket, tutorial bola voli, bulutangkis, sofbol, tenis, sepak takraw, renang, senam, atletik, dll..

Cara Melatih Pukulan Forehand dan Backhand Dalam Bulutangkis Agar Lebih Kuat Bertenaga

Cara Melatih Pukulan Forehand dan Backhand Dalam Bulutangkis Agar Lebih Kuat Bertenaga. Cabang olahraga bulutangkis kini semakin menarik perhatian public atas beberapa prestasi dari atlet nasional di kancah internasional. Setiap perhelatan bulutangkis di Indonesia sendiri memiliki uforia yang sangat besar dan ditunggu oleh publik. Tentu saja untuk menjadi pemain bulutangkis profesional harus menguasai teknik-teknik dasarnya seperti pukulan forehand dan backhand. Bagi pemula mungkin perlu beberapa waktu untuk bisa mahir melakukan pukulan tersebut. Untuk lebih jelasnya, berikut ini beberapa cara untuk melatih pukulan forehand dan backhand.
http://olahraga-modern.blogspot.com/2016/03/melatih-pukulan-forehand-backhand.html

Berikut ini beberapa cara melatih pukulan forehand dan backhand:
Forehand
Sebelum melakukan pukulan forehand drive ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan yakni pegangan raket dan sebisa mungkin minta bantuan teman atau seseorang untuk mengumpankan shuttle chock dengan tinggi rata di atas net. Berikut latihan dari pukulan forehand:
  • Pertama-tama beridrilah dengan posisi atau kuda-kuda siap di tengah lapangan dan usahakan posisi raket berada di depan dada atau sesuai dengan kondisi. 
  • Mulailah untuk meminta teman untuk mengumpan shuttle cock dengan tinggi rata net atau jaring. 
  • Setelah umpan datang maka lakukan pukulan dengan menjemput bola dan lakukan dengan irama cepat. Posisi raket harus berada di atas bahu supaya lebih siap dalam memukul bola.  
  • Usahakan shuttle cock melewati net dengan tinggi tipis atau kurang lebih 2cm diatas net.  
  • Setelah memukul segera siap dengan posisi menerima umpan dan ulangi.  
  • Tujuan dari pukulan drive ini adalah membuat lawan tidak siap dalam menerima bola, jadi usahakan gerakan dan laju bola harus cepat dan tajam.  
  • Arah dari pukulan drive tidak selalu lurus, Anda juga bisa memukul kea rah samping kiri dan kanan.

Backhand
salah satu pukulan yang dirasa masih sulit dilakukan bagi para pemula. Sebelum melakukan pukulan backhand alangkah baiknya jika Anda memperhatikan cara memegang raket untuk memukul backhand, yakni:
  • Posisi raket pada saat dipegang dalam keadaan miring dan untuk ibu jari dan telunjuk menempel pada bagian raket yang sempit atau tangkainya. Dalam memegang raket untuk posisi pukulan forehand tidak boleh berubah-ubah.
Ternyata memukul backhand memiliki keuntungan yakni sulit ditebak karena bisa menghasilkan arah bola yang berfariasi. Selain itu pukulan juga lebih keras dan cepat. Ada kombinasi pukulan dari backhand yakni lob backhand overhead dan lob backhand underhand. Untuk melakukan pukulan lob backhand overhead ada caranya yakni: 
  • Sikap awalan berdiri dengan kaki terbuka selebar bahu dan posisi tubuh sedikit miring. 
  • Posisi raket berada di sebelah kiri tubuh tepatnya di bagian atas kepala, dan ketika dipukul, ayunan raket dari depan ke atas sehingga bola bisa melambung tinggi.
Sedangkan untuk lob backhand underhand dilakukan dengan sikap awal berdiri kangkang dengan posisi tangan kanan memegang raket. Arah bola yang turun dipukul dari posisi bawah ke depan atas dan tujuannya agar bola dapat melambung tinggi hingga ke daerah belakang lawan.

Semoga informasi di atas mampu memberikan manfaat untuk Anda.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Melatih Pukulan Forehand dan Backhand Dalam Bulutangkis Agar Lebih Kuat Bertenaga

0 comments:

Post a Comment