Tutorial olahraga modern, tutorial sepak bola, tutorial bola basket, tutorial bola voli, bulutangkis, sofbol, tenis, sepak takraw, renang, senam, atletik, dll..

Pengertian Smash Bola Voli Beserta Teknik Cara Melakukannya Yang Benar Dan Efektif

Pengertian Smash Bola Voli Beserta Teknik Cara Melakukannya Yang Benar Dan Efektif. Tentu saja anda tahu bahwa pada permainan bola voli ada beberapa teknik yang harus anda kuasai dan tentu saja akan menjadikan permainan anda semakin lama makin baik dan sesuai dengan apa yang anda inginkan. Pada permainan yang mengasikkan ini, anda tentu dituntut untuk bermain dengan sangat baik dan tentu saja dengan teknik teknik yang sesuai dengan apa yang anda inginkan. Pada permainan bola voli, ada beberapa teknik yang bisa anda pakai dan tentu saja ini menjadi modal yang sangat ampuh untuk bermain bola voli bila anda melakukan berbagai teknik ini dengan benar dan baik.
http://olahraga-modern.blogspot.com/2015/12/pengertian-smash-bola-voli.html

Salah satu teknik yang digunakan pada saat bermain bola voli adalah melakukan smash pada bola. Smash sendiri merupakan suatu teknik dalam memukul bola dengan sangat keras sehingga bisa anda gunakan untuk mencetak poin bagi tim anda. cara dan teknik smash ini dilakukan saat pada saat bola berada di atas dekat net dan langsung anda pukul dengan harapan lawan anda tidak mempunyai kesempatan yang cukup untuk menangkis bola tersebut.
Ada beberapa tahap dan pengertian smash bola voli beserta teknik cara melakukannya yang benar dan efektif, yaitu :
 
1. Awalan
Pada tahapan ini akan menentukan kesuksesan anda dalam melakukan tindakan smash, pada saat awal akan menentukan akurasi dari smash yang akan dilakukan.
 
2. Tolakan
Pada saat tolakan, pemain akan melakukan gerakan seperti akan terbang dengan memanfaatkan kekuatan pada kaki dan lutut sehingga akan menghasilkan tolakan yang sangat bagus.
 
3. Pukulan
Gerakan pukulan dilakukan dengan menarik tangan ke belakang dan memukul bola dengan cepat sehingga akan menjadikan pukulan anda mantap pada saat tubuh melayang dan menghasilkan energi dari tolakan.
 
4. Pendaratan
Pada saat pendarataan, semua tubuh harus bertumpu pada persendian sehingga akan membuat beban pada kaki akan ringan. Yang harus digarisbawahi oleh seorang smasher adalah teknik pendaratan yang tepat sehingga akan menjadikan pendaratan mulus dan tidak memperngaruhi keseimbangan dari smasher.
 
Smash yang diberikan oleh seorang smasher pada spiker biasanya berupa umpan :
  • Open spike 
  • Semi spike
  • Quick spike
  • Back attack spike
Pengertian smash bola voli beserta teknik cara melakukannya yang benar dan efektif ini harus senantiasa dipelajari dengan begitu anda bisa bermain dengan sangat bagus dan efektif, tidak hanya karena permainannya, latihan kelentukan juga akan membantu anda untuk melakukan teknik dengan cara cara yang baik dan matang. Semoga bermanfaat, baca juga artikel selanjutnya "nama-nama posisi pemain bola voli dan tugasnya" dan "macam-macam smash dalam bola voli".

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Pengertian Smash Bola Voli Beserta Teknik Cara Melakukannya Yang Benar Dan Efektif

0 comments:

Post a Comment