Tutorial olahraga modern, tutorial sepak bola, tutorial bola basket, tutorial bola voli, bulutangkis, sofbol, tenis, sepak takraw, renang, senam, atletik, dll..

Cara Melakukan Pukulan Overhead Smash dalam Permainan Tenis Lapangan

Cara Melakukan Pukulan Overhead Smash dalam Permainan Tenis Lapangan. Tenis lapangan merupakan olah raga sekaligus permainan bertaraf internasional yang telah lama ada dan menjadi pertandingan yang mendunia. Seperti halnya sepak bola dan permainan lainnya, dalam permainan tenis lapangan terdapat sejumlah teknik dasar yang perlu dikuasai untuk bisa maksimal dalam bermain. Teknik dasar itu ada berbagai macam, serta teknik-teknik lain berupa teknik lanjutan, salah satunya juga meliputi pukulan overhead smash. Overhead smash ini menjadi teknik penting untuk dikuasai, sebab akan membantu pemain dalam mengalahkan lawan dan memenangkan pertandingan.
http://olahraga-modern.blogspot.com/2015/12/pukulan-overhead-smash-tenis-lapangan.html

Persiapan sebelum melakukan overhead smash tenis lapangan
Sebelum melakukan overhead smash ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan, diantaranya:
  • Pelajari peraturan lapangan dan pelajari medan permainan 
  • Pelajari dan kuasai teknik-teknik dasar pukulan dalam bermain tenis lapangan
  • Pelajari dan kuasai teknik dasar memegang raket (grip) khusus tenis lapangan
  • Berlatih dan melakukan pukulan dengan fore-hand
  • Lanjutkan dengan pukulan back-hand, dan perlahan kuasai teknik-teknik pukulan lain
  • Sempurnakan servis dan pelajari pukulan lambung hingga dapat menguasainya.

Pengertian overhead smash tenis lapangan
Lalu, apa yang disebut dengan overhead smash? Mirip dengan smash pada permainan bulu tangkis, namun berbeda, overhead smash ialah pukulan smash yang dapat dilakukan saat pemain lawan melambungkan bola dengan tinggi di atas kepala kita, dan kita hendak menghujamkan bola tersebut ke arah lapangannya. Hal itu akan membuat lawan menjadi sulit untuk mengembalikannya. Demi melakukan overhead smash yang tepat, kita harus bergerak sehingga bola tepat di atas kepala, persis saat kita sedang melakukan servis. Overhead merupakan kemampuan lanjutan yang dilakukan oleh pemain setelah melakukan teknik-teknik dasar yang ada.  Konon, pukulan kuat ini akan dapat membuat lawan tak berkutik.

Cara melakukan overhead smash tenis lapangan
Lalu bagaimana cara melakukan pukulan overhead smash dalam permainan tenis lapangan? Berikut langkah-langkah dan penjelasannya:
1. Pegang dan kuasai raket
Pegang erat raket di belakang kepala dengan tangan yang dominan sampai kita bisa menyentuh punggung kita sendiri. Lalu arahkan menggunakan tangan yang bebas.

2. Lakukan servis yang melewati net
Saat bola berada di ketinggian yang sama saat kita melakukan servis, pukul bola secara keras melewati net seakan-akan kita melakukan pukulan servis.

3. Overhead yang dapat membuat lawan tak berkutik
Overhead yang dilakukan akan menghasilkan kekuatan yang besar. Kita bisa mengarahkan bola ke arah lawan atau sisi berlawanan. Hal itu akan membuat lawan tidak memiliki waktu untuk dapat memukulnya kembali.

Demikian penjelasan singkat tentang pengertian overhead smash dan langkah-langkahnya dalam melakukan permainan tenis lapangan. Selamat berlatih dan menambah wawasan, semoga artikel tentang tenis lapangan kali ini bermanfaat. Lihat juga "cara melakukan pukulan servis tenis lapangan" dan "peraturan olahraga tenis lapangan".

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Melakukan Pukulan Overhead Smash dalam Permainan Tenis Lapangan

0 comments:

Post a Comment