Tutorial olahraga modern, tutorial sepak bola, tutorial bola basket, tutorial bola voli, bulutangkis, sofbol, tenis, sepak takraw, renang, senam, atletik, dll..

Apa Saja Peralatan dan Perlengkapan Permainan Olahraga Tenis Meja (Pingpong)

Bermain tenis meja atau ping pong memang memerlukan persiapan tertentu, salah satunya adalah mempersiapkan peralatan dan perlengkapan. Hal ini tentu akan berguna dalam permainan tenis meja, baik untuk bermain bersama teman maupun berada dalam sebuah pertandingan. Permainan yang menggunakan meja, bet dan juga bola ping pong ini tidak hanya sekedar  dipersiapkan dengan hal itu, melainkan juga memerlukan komponen dukung lainnya. Diantaranya:
http://olahraga-modern.blogspot.com/2016/01/perlengkapan-permainan-tenis-meja.html

Bet
Bet atau alat pemukul dalam permainan ping pong memang memiliki ciri yang khas. Bet ini amatlah penting dalam tenis meja, sebab tanpa bet kita tidak akan dapat memukul bola ping pong. Bila dalam tenis lapangan alat pemukulnya adalah berupa raket, maka dalam tenis meja ini bet juga memiliki fungsi yang sama dengan raket. Bedanya, bet ini lebih kecil daripada raket. Bentuk bet juga lebih bundar, penuh dan memiliki gagang kayu kecil untuk pegangan. Bet terbuat dari kayu dan dilapisi oleh karet atau getah karet berbintik dengan biji-biji kerucut. Pelapis bet juga memiliki banyak tipe, tipe dasar diantaranya inverted, pips-out,hard rubber, long pips dan atispin. Umumnya, ada tiga tipe permukaan bet dimana dua diantaranya menggunakan spoons. Sedangkan berbagai macam tipe spoon diantaranya spons inverted, spons pips-out, hard rubber dan speed glue.

Bola
Peralatan kedua yang tak kalah pentingnya adalah bola. Tanpa bola, maka tidak ada yang dipertandingkan dalam tenis meja. Kita kerap mendengar istilah “sebesar bola ping pong”, yang sering menggambarkan ukuran suatu benda dengan bola tenis meja ini. Bola ping pong memang cukup kecil dibandingkan dengan bola pada tenis lapangan. Bola yang harus ada dalam permainan tenis meja ialah bola ringan yang dapat memantul, yakni terbuat dari bahan seluloid plastik. Bola baiknya tidak mengkilap.
 
Meja
Tenis meja bukanlah tenismeja tanpa media meja. Meja yang digunakan untuk bertanding ialah meja rata berbentuk persegi panjang yang mampu memantulkan bola dan berbahan keras. Meja ini umumnya berwarna hijau dan memiliki garis berwarna putih.
 
Net
Net atau jala adalah pembatas area pemain satu dengan pemain lainnya. Net juga diperhitungkan dalam aturan permainan tenis meja, serta memiliki ukuran yang telah ditentukan.
 
Tiang Penyangga
Tiang penyangga yang dimaksud di sini adalah untuk menyangga net atau jala. Tiang ini berfungsi untuk dapat membentangkan net atau mengikatkan net di sisi tengah meja untuk memisahkan area pemain satu dengan lainnya.
 
Sepatu karet
Sepatu karet juga menjadi penunjang permainan ini karena ping pong lebih aktif bergerak ke samping. Berbeda dengan sepatu untuk lari, sepatu saat ping pong baiknya sepatu atletik dengan sol karet. Jangan lupa kaos kaki.


Lihat juga artikel sebelumnya "gambar meja ping pong beserta ukurannya lengkap" dan "cara melakukan pukulan drive dalam tenis meja yang baik".

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Apa Saja Peralatan dan Perlengkapan Permainan Olahraga Tenis Meja (Pingpong)

0 comments:

Post a Comment